Main Article Content
Abstract
Pengoptimalan potensi anak usia dini memerlukan pendekatan pembelajaran yang menyenangkan, seperti mengintegrasikan kegiatan bermain dan eksplorasi alam, alih-alih metode konvensional di dalam kelas. Kebun PAUD merupakan wahana yang kaya akan pengalaman nyata, memberikan kesempatan anak untuk bereksplorasi, mengamati, dan berinteraksi langsung dengan lingkungan, sekaligus mendukung perkembangan motorik, kognitif, sosial, dan kecerdasan naturalistik mereka. Namun, pemanfaatan kebun PAUD masih belum optimal di TK Negeri Reo karena guru dan orang tua umumnya belum memiliki pemahaman dan keterampilan yang cukup untuk mengintegrasikannya dalam kegiatan belajar anak. Tujuan pengabdian ini adalah untuk memberikan edukasi dan pelatihan kepada pendidik, orang tua, dan anak-anak di TK Negeri Reo (mitra pengabdian) mengenai pemanfaatan kebun PAUD sebagai sarana pembelajaran kontekstual dan edukatif. Metode pengabdian dilakukan melalui empat tahapan utama: (1) Observasi dan identifikasi masalah, (2) Pelatihan dan sosialisasi tentang manfaat kebun PAUD, (3) Pendampingan dan praktik langsung (demonstrasi) di kebun sekolah, dan (4) Evaluasi menggunakan angket dan wawancara. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman dan kompetensi pedagogi guru dalam merancang pembelajaran berbasis alam, serta meningkatnya perilaku prososial dan antusiasme anak dalam kegiatan berkebun. Guru menjadi lebih percaya diri merancang kegiatan luar kelas, dan orang tua terlibat aktif dalam menanamkan karakter cinta lingkungan. Pemanfaatan kebun secara edukatif ini terbukti mendukung pengembangan aspek motorik, kognitif, dan pembentukan sikap peduli lingkungan, sejalan dengan konsep green socialization dalam pendidikan anak usia dini. Oleh karena itu, kegiatan ini memiliki makna penting karena berhasil memberikan solusi konkret terhadap minimnya pemahaman guru dan orang tua, menjadikan kebun sekolah sebagai sumber belajar yang holistik, menyenangkan, dan bermakna.
Article Details
Copyright (c) 2025 Adriani Tamo Ina Talu

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
- Penulis menyimpan hak cipta dan memberikan jurnal hak penerbitan pertama naskah secara simultan dengan lisensi di bawah Creative Commons Attribution License yang mengizinkan orang lain untuk berbagi pekerjaan dengan sebuah pernyataan kepenulisan pekerjaan dan penerbitan awal di jurnal ini.
- Penulis bisa memasukkan ke dalam penyusunan kontraktual tambahan terpisah untuk distribusi non ekslusif versi kaya terbitan jurnal (contoh: mempostingnya ke repositori institusional atau menerbitkannya dalam sebuah buku), dengan pengakuan penerbitan awalnya di jurnal ini.
- Penulis diizinkan dan didorong untuk mem-posting karya mereka online (contoh: di repositori institusional atau di website mereka) sebelum dan selama proses penyerahan, karena dapat mengarahkan ke pertukaran produktif, seperti halnya sitiran yang lebih awal dan lebih hebat dari karya yang diterbitkan. (Lihat Efek Akses Terbuka).