Isi Artikel Utama

Abstrak

Kegiatan pengabdian kepada Masyarakat dilakukan di SMAN 2 Rejang Lebong, Bengkulu, dengan peserta siswa dan guru-guru kimia. Kegiatan bertujuan untuk memberikan  informasi tentang pemanfaatan bahan alam dalam praktikum kimia berbasis green chemistry. Kegiatan dilakukan melalui sosialisai produk pembelajaran berupa modul elektronik praktikum titrasi asam basa dan praktikum faktor penentu laju reaksi, unjuk kerja penggunaan e-modul, diskusi dengan guru dan siswa, serta evaluasi terhadap respon siswa sebagai pengguna e-modul.  Kegiatan diikuti oleh 20 orang siswa dan 3 orang guru kimia yang menunjukkan antusiasme terhadap e-modul yang ditampilkan. Praktikum kimia dapat dilaksanakan dengan memanfaatkan bahan-bahan alami dan ada di sekitar sekolah, menggunakan prinsip green chemistry yang dikemas dalam e-modul praktikum. Respon siswa terhadap produk e-modul menunjukkan kategori sangat baik dengan skor terhadap tampilan, penyajian, aspek green chemistry, dan kemudahan penggunaan e-modul secara berturut-turut diperoleh sebesar 80,19%, 82,68%, 94,22%, dan 86,63%.


Kata kunci: green chemistry, praktikum, pengabdian masyarakat

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Sura Menda Ginting, Wiwit, Elvinawati, Darwanto Wijaya, & Elisabet Vianey. (2023). IMPLEMENTASI GREEN CHEMISTRY PADA PRAKTIKUM KIMIA DI SMAN 2 REJANG LEBONG. Andromeda: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia, 3(2), 1–6. https://doi.org/10.33369/andromeda.v3i2.30832