Isi Artikel Utama
Abstrak
Masker wajah adalah sediaan kosmetik perawatan wajah yang memiliki banyak. Masker wash-off merupakan masker yang penggunaannya dengan mengoleskan kekulit wajah dan dibilas. Tujuan penelitian ini untuk menentukan kombinasi serbuk daun nilam (Pogestemon cablin.) dan tepung beras dapat diformulasikan sebagai sediaan masker wash off dan jumlah masing-masing serbuk yang optimal beserta pengaruh terhadap sifat fisik sediaan. Penelitian ini dilakukan secara eksperimental yang meliputi pemeriksaan mutu fisik sediaan yaitu pemeriksaan organoleptis, pemeriksaan homogenitas, uji pH, uji waktu kering, uji stabilitas, dan uji antibakteri pada sediaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa serbuk daun nilam dan tepung beras dapat diformulasikan sebagai sediaan masker wash off. Sediaan masker wash-off terbaik terdapat pada Formula II karena memenuhi syarat organoleptis, memiliki susunan yang homogen, uji waktu kering 19 menit sesuai dengan syarat masker yang baik, stabil dalam penyimpanan selama 21 hari.
Rincian Artikel
Hak Cipta (c) 2022 Delia Komalasari, Nadila Azani, Fadzil Latifah

Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with (BENCOOLEN JOURNAL OF PHARMACY) agree to the following terms : Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International Licensee that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in Jurnal (BENCOOLEN JOURNAL OF PHARMACY).