Main Article Content

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah hasil belajar matematika siswa antara pembelajaran Problem Posing Tipe Pre Solution lebih tinggi dibandingkan hasil belajar dengan pembelajaran konvensional di kelas VII SMP Negeri 2 Kota Bengkulu. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan populasi penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 2 Kota Bengkulu. Sampel diambil dengan teknik purposive sampling sehingga diperoleh kelas eksperimen VII.D dengan jumlah 34 siswa yang menerapkan model pembelajaran problem posing tipe pre solution dan kelas kontrol VII.F dengan jumlah 34 siswa yang menerapkan pembelajaran konvensional. Berdasarkan hasil analisis data menggunakan uji t diperoleh thitung = 2,047 lebih dari nilai ttabel = 1,9965 dalam taraf signifikan 5%. Maka H0 ditolak sehingga dapat disimpulkan bahwa hasil belajar matematika siswa dengan menerapkan pembelajaran Problem Posing Tipe Pre Solution lebih tinggi dibandingkan dengan hasil belajar siswa dengan menerapkan pembelajaran konvensional di kelas VII SMP Negeri 2 Kota Bengkulu.

Kata Kunci : pembelajaran problem posing tipe pre solution, pembelajaran konvensional, hasil belajar

Abstract

This study aims to determine whether the results of learning mathematics students between learning Problem Posing Pre Solution Type is higher than the results of learning with conventional learning in class VII SMP Negeri 2 Kota Bengkulu. This research is an experimental research with population of this research is student of class VII SMP Negeri 2 Kota Bengkulu. The samples were taken by purposive sampling technique so that the experimental class VII.D was obtained with the number of 34 students applying the model of problem posing of pre-solution type and control class VII.F with 34 students applying conventional learning. Based on the results of data analysis using t test obtained t count = 2.047 more than the value of ttable = 1.9965 in a significant level of 5%. Then Ho is H0 rejected so it can be concluded that the results of learning mathematics students by applying learning Problem Posing Pre Solution Type is higher than the student learning outcomes by applying conventional learning in class VII SMP Negeri 2 Kota Bengkulu.

 

keywords: problem posing learning pre solution type, conventional learning, learning outcomes

Article Details

How to Cite
Setiawati, N., Rusdi, R., & Yensy, N. A. (2017). PERBANDINGAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM POSING TIPE PRE SOLUTION DENGAN PEMBELAJARAN KONVENSIONAL DITINJAU DARI HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA. Jurnal Penelitian Pembelajaran Matematika Sekolah (JP2MS), 1(2), 176–181. https://doi.org/10.33369/jp2ms.1.2.176-181

References

  1. Adinawan, C.M. & Sugijono. (2014). Matematika untuk SMP/MTs Kelas VII. Jakarta: Erlangga
  2. Arikunto, S. (2013). Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan Edisi 2. Jakarta: Bumi Aksara
  3. Emzil. (2012) Metodologi Penelitian Pendidikan Kuantitatif dan Kualitatif, Jakarta, Rajawali Pers
  4. Hamzah, M.A, & Muhlisrarini. (2014) Perencanaan dan Strategi Pembelajaran Matematika, Jakarta, Rjawali Pers
  5. Hudojo, H. (2005). Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran Matematika. Malang: Universitas Negeri Malang
  6. Ngalimun. (2011). Strategi dan Model Pembelajaran, Yogyakarta, Aswaja Pressindo
  7. Ruseffendi. (1991). Pengantar Kepada Membantu Guru Mengembangkan Kompentensinya dalam Pengajaran Matematika untuk Meningkatkan CBSA. Bandung: Tarsito
  8. Suryabrata, S. (2003). Metodologi Penelitian. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada
  9. Slameto. (2010). Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhi, Jakarta, Rineka Cipta
  10. Sudijono, A. (2008). Pengantar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
  11. Sugiyono. (2015). Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabet
  12. Sudjana. 2005. Metoda Statistika. Bandung: Tarsito
  13. Sugiyono. 2012. Statistik untuk Penelitian. Bandung: CV Alfabeta
  14. Thobroni, M. (2015) Belajar dan Pembelajaran, Yogyakarta, Ar-Ruzz Media