Main Article Content

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat efektifitas dari Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis Guided Discovery Learning pada Pokok Bahasan Bangun Ruang Sisi Datar Kelas VIII SMP Negeri 1 Bengkulu Tengah yang telah dikembangkan. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan (Research and Development) dengan mengadopsi prosedur 4-D yaitu tahap pendefinisian (define), tahap perancangan (design), dan tahap pengembangan (develop). Pada tahap pengembangan dilakukan uji efektifitas. Uji efektifitas Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) dilakukan pada kelas VIII.8 SMP Negeri 1 Bengkulu Tengah semester genap tahun ajaran 2017/2018 berjumlah 31 orang peserta didik. Instrumen penelitian ini adalah lembar efektifitas LKPD. Hasil penelitian menunjukan bahwa LKPD berbasis guided discovery learning pada pokok bahasan bangun ruang sisi datar kelas VIII SMP Negeri 1 Bengkulu Tengah termasuk dalam kategori sangat efektif dengan skor rata-rata 4,55 dengan pencapaian efektifitas: (a) Aktivitas peserta didik dalam kegiatan balajar sangat efektif dengan skor rata-rata 4,31; (b) Respon peserta didik terhadap pembelajaran sangat efektif dengan skor rata-rata 4,4; (c) Hasil belajar peserta didik kelas VIII.8 SMP Negeri 1 Bengkulu Tengah sangat efektif dengan skor rata-rata 4,84 dan rata-rata jumlah peserta didik yang mencapai nilai ketuntasan minimal 75 yaitu 90,32%.

 

Kata kunci : Efektifitas, Penelitian Pengembangan, Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD), Guided Discovery Learning

 

Abstract

This research was aimed to know the level of effectiveness from Student’s Worksheet (LKPD) based on Guided Discovery Learning of Three Dimention at the Second Grade of SMP Negeri 1 Bengkulu Tengah. This research was the development research by adopting 4-D procedures that consisted of defining, designing, and developing. The development of initial product was conducted by effectiveness test. The effectiveness of student’s worksheet (LKPD) was tried out to thirty one students of second grade SMP Negeri 1 Bengkulu Tengah in second semester of academic year of 2017/2018. The instrumen of this research was effectiveness sheet of student’s worksheet (LKPD). The result of student’s worksheet developing showed Student’s Worksheet (LKPD) based on Guided Discovery Learning of Three Dimention at the Second Grade of SMP Negeri 1 Bengkulu Tengah was in very effective with mean score 4,55 that the effectiveness consisted of: (a) The student’s activity in learning was very effective with mean score 4,31; (b) The student’s response in learning was very effective with mean score 4,4; (c) The learning outcomes of second grade students of SMP Negeri 1 Bengkulu Tengah was very effective with mean score 4,84 and the mean of students that passed the minimum score 75 was 90,32%.

Keyword : Efectiveness, Research Development, Student’s Worksheet (LKPD), Guided Discovery Learning

Article Details

How to Cite
Valencia, U. D., Maizora, S., & Susanta, A. (2019). EFEKTIFITAS LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) BERBASIS GUIDED DISCOVERY LEARNING PADA POKOK BAHASAN BANGUN RUANG SISI DATAR KELAS VIII SMP NEGERI 1 BENGKULU TENGAH. Jurnal Penelitian Pembelajaran Matematika Sekolah (JP2MS), 3(1), 51–57. https://doi.org/10.33369/jp2ms.3.1.51-57

References

  1. Aqib Zainal dan Ali Murtadlo. 2016. Kumpulan Metode Pembelajaran Kreatif dan Inovatif. Bandung: Satunusa.
  2. Hamzah & Muhlisrarini. 2014. Perencanaan dan Strategi Pembelajaran Matematika. Jakarta: Rajagrafindo Persada.
  3. Hudojo, Herman. 2005. Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran Matematika. Malang: Universitas Negeri Malang (UM Press).
  4. Gazali, Rahmita Yuliana. 2016. Pembelajaran Matematika yang Bermakna. Math Didactic: Jurnal Pendidikan Matematika, (online), Vol.2, No.3, (http://jurnal.stkipbjm.ac.id/index.php/math/article/download/110/95, diakses pada 23 Desember 2017).
  5. Illahi, Mohammad Takdir. 2012. Pembelajaran Discovery Strategy & Mental Vocational Skill. Jogjakarta: Diva Press.
  6. Maizora, Syafdi. 2011. “Pengembangan Web Pembelajaran Kalkulus Differensial FKIP Universitas Bengkulu”. Tesis tidak diterbitkan. Padang: Program Pasca Sarjana Universitas Negeri Padang.
  7. Prastowo, Andi. 2015. Panduan Kreatif Membuat Bahan Ajar Inovatif Menciptakan Metode Pembelajaran yang Menarik dan Menyenangkan. Yogyakarta: Diva Press.
  8. Sani, Ridwan Abdullah. 2015. Pembelajaran Saintifik untuk Implementasi Kurikulum 2013. Jakarta: Bumi Aksara.
  9. Sudjana. 1975. Metoda Statistika. Bandung: Tarsito.
  10. Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
  11. Trianto. 2011. Model Pembelajaran Terpadu Konsep, Strategi, dan Implementasinya dalam Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Jakarta: Bumi Aksara.
  12. Widoyoko, Eko Putro. 2017. Evaluasi Program Pembelajaran Panduan Praktis Bagi Pendidik dan Calon Pendidik. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.