Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui lama pemulihan fisiologis (denyut nadi, frekuensi nafas dan suhu rektal), konsumsi pakan dan bobot badan  pada domba muda dan dewasa pasca transportasi pada siang hari selama 8 jam dari pukul 11.00 – 19.00 WIB. Penelitian ini dilakukan di dua tempat yaitu Boja dan Semarang. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 12 ekor domba ekor tipis jantan yang terdiri dari 6 ekor domba muda kisaran umur 3 – 4 bulan dengan kisaran bobot badan 13 – 16 kg (rata-rata 15,03 kg) dan 6 ekor domba dewasa umur 10 - 11 bulan dengan kisaran bobot badan 21 – 25 kg (rata-rata 23,87 kg). Data hasil penelitian dianalisis menggunakan uji t, yaitu membandingkan kecepatan pemulihan fisiologis, konsumsi dan bobot badan antara domba muda dengan dewasa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lama pemulihan fisiologis ternak meliputi denyut nadi, frekuensi nafas dan suhu tubuh antara domba muda dan dewasa tidak berbeda nyata (P>0,05) untuk domba muda 4 hari dan dewasa 5 hari. Waktu pemulihan konsumsi antara domba muda dan dewasa tidak berbeda nyata (P>0,05) untuk domba muda dan dewasa 4 hari. Lama pemulihan bobot badan antara domba muda dan dewasa tidak berbeda nyata (P>0,05) untuk domba muda dan dewasa 5 hari. Disarankan pakan yang digunakan selama pemulihan pasca transportasi sama dengan pakan awal di tempat asal, sehingga waktu pemulihan lebih cepat dan ternak tidak perlu beradaptasi lagi dengan pakan.

Kata kunci : domba,  transportasi, pemulihan.

Article Details

How to Cite
Nelvita, T., Purnomoadi, A., & Rianto, E. (2019). Pemulihan Kondisi Fisiologis, Konsumsi Pakan dan Bobot Badan Domba Ekor Tipis pada Umur Muda dan Dewasa Pasca Transportasi pada Siang Hari. Jurnal Sain Peternakan Indonesia, 13(4), 337–342. https://doi.org/10.31186/jspi.id.13.4.337-342