Main Article Content

Abstract

Tujuan penelitian ini mengetahui kemampuan menulis naskah drama berdasarkan cerita rakyat Rejang di kelas XI IPA SMA Negeri 4 Rejang Lebong. Metode penelitian ini adalah penelitian analisis deskriftif kuantitatif untuk mengetahui kemampuan menulis naskah drama berdasrakan cerita rakyat rejang pada siswa kelas XI IPA SMAN 4 Rejang Lebong Bengkulu. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah kelas XI IPA. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPA. Sampel yang digunakan adalah random sampling, instrumen penelitian yang digunakan berupa hasil tes siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes kemampuan menulis naskah drama berdasarkan cerita rakyat Rejang. Hasil penelitian dapat dikemukakan berdasarkan hasil analisis data yang telah dilakukan, menunjukan bahwa kemampuan menulis naskah drama berdasarkan cerita rakyat Rejang di kelas XI IPA SMAN 4 Rejang Lebong berkategori baik. Nilai rata-rata yang diperoleh siswa 76,5.

Kata kunci:  Menulis Naskah Drama, Berdasarkan Cerita Rakyat Rejang

Article Details