Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan desain LKPD Pembelajaran Fisika dengan model problem based learning yang dikombinasikan dengan mind mapping dan menentukan efektivitas LKPD Pembelajaran Fisika tersebut terhadap kemampuan berpikir kreatif dan hasil belajar peserta didik. Penelitian pengembangan ini dilakuakn samapi tahap uji lapangan utama pada level 3. Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X/B yang berjumlah 28 orang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa efektivitas LKPD pembelajaran fisika dengan kombinasi mind mapping terhadap kemampuan berpikir kreatif dikatakan layak dengan terpenuhinya aspek kelancaran, keluwesan, orisinalitas dan elaborasi dan kategori mind mapping ynga dihasilkan baik. Efektivitas LKPD pembelajaran fisika terhadap hasil belajar aspek pengetahuan peserta didik meningkat dari pretest dengan nilai rata-rata kelas 20 dan meningkat pada postest dengan nilai rata-rata kelas 76,25 dengan persentase ketuntasan sebesar 78,5%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pengembangan LKPD Pembelajaran Fisika dengan model problem based learning yang dikombinasikan dengan mind mapping dapat meningkatkan kemampuan berpikir kreatif dan hasil belajar aspek pengetahuan peserta didik kelas X/B  SMA Sint Carolus Kota Bengkulu pada materi Mata dan Kacamata.

 Kata  kunci: LKPD, Mind Mapping, Kemampuan Berpikir Kreatif,  Hasil belajar.

Article Details

How to Cite
Mukti, F., Connie, C., & Medriati, R. (2018). Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Pembelajaran Fisika untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa SMA Sint Carolus Kota Bengkulu. Jurnal Kumparan Fisika, 1(3 Desember), 57–63. https://doi.org/10.33369/jkf.1.3.57-63

References

  1. Nurdin, S., & Andriantoni. (2016). Kurikulum Dalam Pembelajaan. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
  2. Munandar, U. (2014). Pengembangan Kreativitas Anak Berbakat. Jakarta: Rineka Cipta.
  3. Putri, D., & Miralis. (2015). Pengembangan Lembar Kerja Peserta didik Berbasis Mind Mapping Pada Materi Laju Reaksi Untuk Melatihkan Ketrampilan Berpkir Kreatif Peserta didik Kelas XI SMA. Unesa Journal Of Chemical Education, 4, 341.
  4. Buzan, T. (2008). The Ultimate Book of Mind Map. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.
  5. Murfiah, U. (2017). Pembelajaran Terpadu Teori Dan Praktik Terbaik Di Sekolah. Bandung: Refika Aditama.
  6. Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Dan Pengembangan. Bandung: Alfabeta.
  7. Sani, R.A. (2014).Pembelajarn Saintifik Untuk Implementasi Kurikulum 2013. Jakarta: Bumi Aksara