Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan supervisi akademik Kepala Sekolah dimulai dari perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi serta tindak lanjut keberhasilan supervisi akademik kepala sekolah dalam meningkatkan kompetensi profesional guru Bahasa Indonesia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik pengambilan data melalui  wawancara, dokumen, dan pengamatan. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa pertama, perencanaan kegiatan supervisi akademik kepala sekolah dimulai dengan pembuatan program supervisi kemudian disosialisasikan kepada semua guru agar mengetahui dan memahami sehingga program ini dapat dimengerti oleh semua guru. Kedua, pelaksanaan supervisi akademik kepala sekolah di SMAN I Kabupaten Bengkulu Tengah   menggunakan technik kelompok dan individual.   Kepala sekolah melakukan supervisi secara kelompok dengan pembinaan guru secara bersama- sama di awal tahun ajaran baru, kemudian  melakukan supervisi perseorangan dengan kunjungan kelas, observasi kelas maupun pertemuan individual. Ketiga, program evaluasi dan tindak lanjut supervi akademik berupa pertemuan individu untuk  mendiskusikan  kekurangan-kekurangan  saat  melakukan  proses pembelajaran Bahasa Indonesia dan mencari solusinya   sehingga supervivisi tidak dirasakan sebagai sesuatu yang asing bagi guru. Supervisi belum berhasil dalam meningkatkan kompetensi profesional guru Bahasa Indonesia karena pelaksanaan supervisi akademik kepala sekolah belum terencana, sistematis dan berkelanjutan

Keywords

supervisi akademik kepala sekolah kompetensi profesional guru

Article Details

References

  1. Arikunto, Suharsimi.2004. Dasar-dasar supervisi. Jakarta: Rineka Cipta
  2. Mulyasa, E. 2006. Menjadi Kepala Sekolah Profesional. Bandung: PT Remaja Rosdakarya
  3. Hamalik, Oemar. 2003. Proses Belajar Mengajar. Jakarta : Bumi aksara
  4. M. Dja’far HS. “Supervisi Kepala Sekolah Meningkatkan Kualitas Tes Buatan Guru, Jakarta”, Jurnal Evaluasi Pendidikan, Vol. 4, No. 2, (Oktober 2013), 172-182.
  5. Purwanto, M. Ngalim.2004. Administrasi dan Supervisi Pendidikan. Bandung: Remaja Rosdakarya
  6. Sahertian, Piet A. dan Frans Mataheru.2008. Konsep Dasar dan Teknik Supervisi Pendidikan, Dalam Rangka Pengembangan Sumber Daya Manusia. Jakarta: Rineka Cipta
  7. Sugiyono, 2008. Metode Penelitian Kuantitatife, Kualitatife, dan R&D. Bandung: Alfa Beta
  8. Sutopo, HB. 2006. Metode Penelitian Kualitatif. Surakarta : UNS Press
  9. Usman, M.U. 2010. Menjadi Guru Profesional. Bandung : Remaja Rosdakarya