Tingkat Kerentanan Terhadap Perubahan Iklim Pada Desa - Desa Sekitar Taman Nasional Kerinci Seblat (Tnks) Di Kecamatan Pinang Belapis Kabupaten Lebong Provinsi Bengkulu

Fretty Anggreani (1) , Agus Susatya (2) , Syafrin Tiaif (3)
(1) Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Lebong , Indonesia
(2) Jurusan Kehutanan, Fakultas Pertanian,Universitas Bengkulu , Indonesia
(3) Jurusan Kehutanan, Fakultas Pertanian,Universitas Bengkulu , Indonesia

Abstract

Dampak perubahan iklim mempengaruhi sumber penghasilan penduduk desa-desa sekitar TNKS. Penurunan produktivitas pertanian menyebabkan penduduk melakukan upaya ektensifikasi, sehingga lahan hutan menjadi alternatif perubahan lahan untuk perladangan dan pertambangan. Penelitian ini bertujuan :1) mengetahui tingkat kerentanan desa-desa sekitar TNKS terhadap perubahan iklim, 2) mengetahui pemetaan tingkat kerentanan tersebut dan 3) mengetahui upaya adaptasi terhadap perubahan iklim. Hasil  penelitian menunjukkan bahwa desa yang termasuk kategori sangat rentan terhadap perubahan iklim adalah Desa Ketenong I dan Desa Ketenong II (28,60%), Desa yang rentan adalah Desa Ketenong Jaya (14,20%), Desa yang agak rentan adalah Desa Air Kopras dan Desa Sebelet Ulu (28,60%) serta Desa yang tidak rentan yaitu Desa Bioa Putiak dan Desa Tambang Saweak (28,60%). Upaya adaptasi terhadap perubahan iklim dapat dilakukan dengan memperbaiki saluran irigasi dari sederhana dan tadah hujan menjadi irigasi teknis dan semi teknis serta pembangunan embung-embung, mengurangi kepadatan penduduk, memperluas diversifikai sumber penghasilan (non pertanian), memperbaiki infrastruktur (fasilitas kesehatan, jalan, sarana pemasaran, sarana dan prasarana pertanian) serta penguatan kelembagaan petani.

Kata kunci : Kemampuan Adapasi, Perubahan iklim, Potensial Dampak, Taman Nasional Kerinci Sebelat

Full text article

Generated from XML file

References

Agustine, D. 2018. Adaptasi petani sawah tadah hujan terhadap penurunan produktivitas padi (gagal panen) di jorong sungai salak kabupaten tanah datar. JOM FISIP Volume I (1) : 1-14

Boer, R., Perdinan, Faqih, A., Amanah, S., Rakhman, A., 2015a. Kerentanan Dan Pengelolaan Resiko Iklim Pada Sektor Pertanian, Sumberdaya Air &Sumber Kehidupan Masyarakat Nusa Tenggara Timur. UNDP-SPARC Project. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Jakarta

BPBD Provinsi Bengkulu. 2016. Kejadian bencana bulan januari - desember tahun 2012 - 2016 provinsi bengkulu. http://bpbd.bengkuluprov.go.id/kejadian-bencana-bulan-januari-desember-2012-2016-provinsi-bengkulu/html (06 Desember 2017)

BPS, 2017. Pinang Belapis Dalam Angka. Badan Pusat Statistik. Kabupaten Lebong Provinsi Bengkulu
http://download.portalgaruda.org/article.php?article=395067&val=6435&title=BUDIDAYA%20TANAMAN%20KOPI%20UNTUK%20ADAPTASI%20DAN%20MITIGASI%20PERUBAHAN%20%20IKLIM ( 10 Januari

Irawan, B. 2010. Dampak El Nino dan LA Nina Terhadap Produksi Padi dan Palawija.http://www.litbang.pertanian.go.id/buku/politik-pembangunan/

Kementrian Lingkungan Hidup, GTZ dan WWF. 2010. Kajian Resiko Iklim dan adaptasi perubhan iklim pulau lombok Provinsi Nusa Tenggara Barat. http://awsassets.wwf.or.id/downloads/sektor_pertanian.pdf
Peraturan Daerah Kabupaten Lebong Nomor 14 tahun 2012 Tentang Rencana Tata Ruang dan Wilayah Kabupaten Lebong Tahun 2012-2032. Pemerintah Kabupaten Lebong. Lebong

Sariffuddin, S., Astuti, Khristina Dwi., Farheni, Gustika., Wahdah,
Lutfiyatul. (2017). Vulnerability Assesment : The Role of Coastal Informal Settlement Growth to Social Vulnerability in Genuk Sub-Distric, Semarang City. IOP Conference Series : Earth and Enviromental Science, 55(1), 012047. Doi :10.1088/1755-1315/55/1/012047

Sriwijaya Post. 2010. Pergeseran Awal Musim Kemarau Tahun 2010. http://palembang.tribunnews.com/29/06/2010/pergeseran-awal-musim- kemarau-tahun-2010 (15 Januari 2018)

Sukiyono, K., S.Widiono. and E. Apriyanto. 2013. Diversifikasi Ekonomi Rumah Tangga pada Desa-Desa Sekitar Taman Nasional Kerinci Sebelat di Kebupaten Lebong Provinsi Bengkulu. AGRISEP Vol.13 (1) : 31-40.

Supriadi, H. 2014. Budidaya Tanaman Kopi Untuk Adaptasi dan Mitigasi Perubahan Iklim. Jurnal Perspektif Volume 13 (1) : 35-52.

WALHI BENGKULU. 2008. Kerusakan Hutan Taman Nasional Kerinci SebelatWilayah Kabupaten Lebong, Propinsi Bengkulu. Diunduh dari http://cfors.wordpress.com/2008/03/14/kerusakan-hutan-taman-nasional-kerinci-sebelat-wilayah-kabupaten-lebong-propinsi-bengkulu pada tanggal 17 Juli 2011, jam 11.00

Authors

Fretty Anggreani
frettyanggreanippl@gmail.com (Primary Contact)
Agus Susatya
Syafrin Tiaif
Anggreani, F., Susatya, A., & Tiaif, S. (2019). Tingkat Kerentanan Terhadap Perubahan Iklim Pada Desa - Desa Sekitar Taman Nasional Kerinci Seblat (Tnks) Di Kecamatan Pinang Belapis Kabupaten Lebong Provinsi Bengkulu. Naturalis: Jurnal Penelitian Pengelolaan Sumber Daya Alam Dan Lingkungan, 7(1), 109–119. https://doi.org/10.31186/naturalis.7.1.9271

Article Details