Main Article Content

Abstract

Abstrak: Perkembangan komputer mengalami banyak perubahan yang sangat pesat, seiring dengan kebutuhan manusia yang semakin banyak. Komputer yang pada awalnya hanya digunakan oleh para akademisi dan militer, tetapi kini telah digunakan secara luas di berbagai bidang, misalnya: bisnis, kesehatan, permainan, psikologi, dan sebagainya. Salah satu penerapan dalam bidang psikologi khususnya psikologi gangguan perkembangan anak adalah kasus autisme. Autisme merupakan keadaan yang menggangu perkembangan anak. Penyandang autisme memiliki gangguan kemampuan berinteraksi dengan orang lain dan teman sebayanya, gangguan komunikasi dan berbahasa,serta berbagai perilaku yang tidak sesuai dengan umur perkembangan anak tentunya akan menghambat proses tumbuh kembang anak. Sistem pakar dirancang untuk mendiagnosis tipe autisme yang bertujuan untuk memberi informasi dan solusi kepada orang tua yang memiliki anak penyandang autisme. Sistem Pakar menggunakan metode forward chaining sebagai aturan untuk menarik kesimpulan yang dimulai dari mengelompokan gejala, membandingkan gejala dan menarik kesimpulan berupa tipe autisme yang didapat dari gejala. Hasil outputan sistem pakar berupa tipe autisme hasil diagnosa, presentase diagnosa dan solusi dari diagnose.
Keywords: Komputer, psikologi, sistem pakar, forward chaining, autisme.

Article Details

How to Cite
Apridiansyah, Y., Veronika, N. D. M., & Oktarini, R. (2017). DESAIN DAN IMPLEMENTASI SISTEM PAKAR UNTUK MENENTUKAN TIPE AUTISME PADA ANAK USIA 4-6 TAHUN DENGAN METODE FORWARD CHAINING. Pseudocode, 4(2), 97–104. https://doi.org/10.33369/pseudocode.4.2.97-104