Isi Artikel Utama

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh layanan penguasaan konten untuk meningkatkan keterampilan regulasi diri dalam belajar pada siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Kota Bengkulu. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif jenis eksperimen dengan one group pretest posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa yang berjumlah 141 orang siswa, teknik pengambilan sampel menggunakan intact group random sampling dengan jumlah 25 siswa. Data dikumpulkan dengan angket kemudian dianalisis menggunakan uji-t dan hasilnya adalah terdapat pengaruh layanan penguasaan konten yang signifikan untuk meningkatkan keterampilan regulasi diri dalam belajar. Rata-rata keterampilan regulasi diri dalam belajar sebelum diberikan perlakuan layanan penguasaan konten dalam kategori sedang dan setelah diberikan perlakuan layanan penguasaan konten dalam kategori tinggi. Berdasarkan hasil penelitian disarankan kepada guru bimbingan dan konseling untuk dapat menggunakan layanan penguasaan konten untuk meningkatkan keterampilan regulasi diri dalam belajar.


Kata kunci: Keterampilan Regulasi Diri dalam Belajar, Penguasaan Konten

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Hasanah, S. V., Syahriman, & Rita Sinthia. (2024). Pengaruh Layanan Penguasaan Konten Untuk Meningkatkan Keterampilan Regulasi Diri Dalam Belajar Pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 3 Kota Bengkulu. Consilia : Jurnal Ilmiah Bimbingan Dan Konseling, 7(2), 51–58. https://doi.org/10.33369/consilia.7.2.51-58