Isi Artikel Utama

Abstrak

Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan pemahaman dan menumbuhkan sikap positif pada diri peserta didik sebagai agen untuk menciptakan sekolah damai melalui program wawasan kebinekaan global di salah satu SMK N di Jayapura Papua. Kegiatan pelaksanaan program kebinekaan global terbagi menjadi tiga tahap, yaitu persiapan, pelaksanaan, dan monitoring. Tahap persiapan diisi dengan kegiatan penyuluhan tentang wawasan kebinekaan global. Pada tahap pelaksanaan, peserta didik bersama guru merumuskan program sekolah damai yang akan dilakukan. Pada tahap monitoring dilakukan evaluasi pada setiap tahap kegiatan dengan menggunakan instrumen pedoman observasi perilaku peserta didik yang teramati dan jurnal pengamatan guru. Instrumen yang digunakan untuk mengukur ketercapaian tujuan kegiatan pengabdian ini adalah angket. Angket digunakan untuk mengetahui pemahaman peserta didik tentang sikap positif sebelum dan setelah kegiatan pengabdian. Hasil yang diperoleh menunjukkan peserta didik salah satu SMKN di Jayapura Papua mempunyai pemahaman yang beragam mengenai sikap positif terhadap dirinya sendiri. Kegiatan pengabdian ini dinyatakan berhasil yang ditunjukkan dengan sebagian besar skor angket peserta didik tentang persepsi  sikap positif pada dirinya sendiri mengalami peningkatan.


Keywords: program kebhinekaan global, sekolah damai, penyuluhan, proyek, sikap positif

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Petrus Irianto, & A Albaiti. (2024). Program Kebinekaan Global : Penyuluhan dan Penerapan Sekolah Damai untuk Menumbuhkan Sikap Positif Peserta Didik. Jurnal Abdi Pendidikan, 5(1), 29–39. Diambil dari https://ejournal.unib.ac.id/jap/article/view/34862 (Original work published 12 April 2024)