Proses Keputusan Pembelian Produk Rumah Produksi Ikan Salai Lele Bengkulu oleh Konsumen

Rifka Yosi Oktauli Siburian (1) , Nyayu Neti Arianti (2) , Lathifah Khairani (3)
(1) , Indonesia
(2) , Indonesia
(3) , Indonesia

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis proses keputusan pembelian yang dilakukan oleh konsumen salai lele dari Rumah Produksi Ikan Bengkulu. Penelitian ini dilakukan secara  sengaja di Pasar Pematang Gubernur Kecamatan Muara Bangka Hulu dan Pasar Induk Pagar Dewa Kecamatan Selebar Kota Bengkulu dengan jumlah responden sebanyak 100 orang. Data yang digunakan yaitu data primer dan sekunder, serta analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses keputusan pembelian salai lele produksi Rumah Produksi Ikan Bengkulu meliputi lima tahap. Sebagian besar konsumen menyatakan sangat perlu untuk melakukan tahap pengenalan kebutuhan (60%), pencarian informasi (56%), evaluasi alternatif (52%), keputusan pembelian (66%), dan evaluasi pasca pembelian (66%), sementara secara keseluruhan tahap-tahap pengambilan keputusan 51% menganggap perlu dilakukan keputusan pembelian.

Full text article

Generated from XML file

Authors

Rifka Yosi Oktauli Siburian
Nyayu Neti Arianti
nnarianti@unib.ac.id (Primary Contact)
Lathifah Khairani
Copyright and license info is not available

Article Details