Main Article Content

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran menginterpretasi teks puisi pada siswa kelas X SMA Negeri 5 Kota Bengkulu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah guru yang sedang melaksanakan pelaksanaan pembelajaran dan siswa yang sedang mengikuti pembelajaran menginterpretasi teks puisi pada Kelas X SMA Negeri 5 Kota Bengkulu. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Uji keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi teknik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pembelajaran menginterpretasi teks puisi ‘Doa’ karya Chairil Anwar kelas X MIPA 4 menggunakan pendekatan saintifik dan dilaksanakan berdasarkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran yang telah dibuat oleh guru. Guru memberikan petunjuk mengerjakan tugas menginterpretasi teks puisi, siswa mengerjakan tugas dan mengumpulkan tugas dan kemudian guru menilai hasil menginterpretasi teks puisi yang dikerjakan siswa berdasarkan kriteria penilaian yang terdapat di dalam Rencana Pelaksanaan Pembelajaran.

Article Details

How to Cite
Noprizal, J., Purwadi, A. J., & Gumono, G. (2019). PELAKSANAAN PEMBELAJARAN MENGINTERPRETASI TEKS PUISI PADA SISWA KELAS X SMA NEGERI 5 KOTA BENGKULU. Jurnal Ilmiah KORPUS, 3(3), 295–302. https://doi.org/10.33369/jik.v3i3.8408

References

  1. Aminuddin. 1988. Pengantar Apresiasi Karya Sastra. Bandung: Sinar Baru.
  2. Andanasari, Sarah. 2012. Interpretasi Puisi Aku Karya Chairil Anwar. Skripsi diterbitkan. Bandung. Universitas Komputer Indonesia.
  3. Kudriyah, Siti. 2007. Pembelajaran Silang Budaya (Interkulturell) Untuk Meningkatkan Kemampuan Interpretasi Sastra Jerman.Skripsi diterbitkan. Medan. Universitas Negeri Medan.
  4. Mulyasa E. 2007. Menjadi Guru Profesional Menciptakan Pembelajaran Kreatif dan Menyenangkan. Rosda. Bandung.
  5. Parera, Jos Daniel. 1996. Pedoman Kegiatan Belajar Mengajar Bahasa Indonesia. Jakarta: PT Gramedia Widiasarana Indonesia.
  6. Rezeki, P. S. 2018. Interpretasi puisi "Surat Kau" Karya Joko Pinurbo Menjadi Karya Seni Gerafis. Jurnal Pdf, 13.
  7. Sujadi Imam & Sunrdi. 2017. Sumber Belajar Calon Peserta Program PLPG. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
  8. Syaiful, Bahri & Azwan, Zain. 2010. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta.
  9. Uno, B, Hamzah. 2006. Perencanaan Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara.