Isi Artikel Utama

Abstrak

tik Mojosari adalah jenis itik yang potensial sebagai penghasil telur sehingga banyak diminati peternak itik. Keterlambatan penanganan penyakit pada itik Mojosari dapat mengakibatkan berbagai kerugian, seperti kualitas dan kuantitas telur yang menurun, penularan penyakit ke itik yang lain, serta dapat menyebabkan kematian pada itik. Oleh karena itu peneliti membangun sistem pakar yang dapat melakukan diagnosis penyakit itik yang cepat dan tepat serta penanggulangan yang benar. Sistem ini dibangun dengan menerapkan metode Naïve Bayes pada sistem pakar untuk mendiagnosis penyakit itik Mojosari dengan menghitung nilai probabilitas prior dari setiap penyakit berdasarkan inputan gejala yang muncul pada itik. Sistem ini dapat mendeteksi 10 jenis penyakit dan 40 gejala yang menyerang itik Mojosari. penelitian ini dilakukan dengan 30 data uji dan menghasilkan akurasi sistem senilai 90%.      


Kata Kunci: Itik Mojosari, Penyakit, Diagnosis, Itik, Sistem Pakar, Naïve Bayes.


 


 

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Andreswari, D., Suteky, T., & Epana Sari, R. (2025). Implementasi Metode Naïve Bayes Dalam Sistem Pakar Diagnosis Penyakit Pada Itik Mojosari . Rekursif: Jurnal Informatika, 12(2), 99–109. https://doi.org/10.33369/rekursif.v12i2.32507