Main Article Content
Abstract
Jeruk Rimau Gerga Lebong adalah salah satu komoditas utama Provinsi Bengkulu. Hama penyakit yang menyerang tanaman jeruk ini sangat bervariasi sehingga sangat dibutuhkan seorang konsultan pertanian yang mampu mendiagnosa hama penyakit tanaman jeruk. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan sistem pakar berbasis dekstop yang dapat mendiagnosa hama penyakit tanaman jeruk. Bahasa pemrograman yang digunakan adalah Borland Delphi 7 dan XAMPP untuk mengolah. Metode yang akan digunakan adalah Metode A-Star. Metode ini digunakan dalam mesin inferensi yang mengolah basis pengetahuan menjadi kesimpulan-kesimpulan yang diharapkan. Output dari sistem ini adalah hasil diagnosis berupa nilai kesimpulan dan informasi penyakit yang dialami oleh hama penyakit tanaman.Hasil analisis dan pengujian menunjukkan bahwa ditinjau dari segi akurasi diagnosis dengan Best First Search (Rules) yangmampu menghasilkan diagnosis penyakit yang akuratdengan kesimpulan hipotesis yang sama
Kata kunci : Jeruk Rimau Gerga Lebong, sistem pakar, diagnosa hama, Metode A-Star, Best First Search