Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas proses pembelajaran PKn dan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri 09 Tebat Karai melalui Penggunaan Peta Konsep untuk Meningkatkan Kualitas Pproses dan Hasil Belajar PKn Di Kelas IV SD Negeri 09 Tebat Karai. Penelitian yang dilakukan adalah Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research) yang dilaksanakan sebanyak dua siklus, setiap siklus melalui tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV SD Negeri 09 Tebat Karai. Instrumen yang digunakan yaitu lembar observasi, lembar tes. Teknik pengumpulan data terdiri dari observasi, dokumentasi, tes. Data tes dianalisis dengan menggunakan rumus rata-rata nilai dan persentase ketuntasan belajar klasikal, sedangkan data observasi dianalisis dengan rata-rata skor, skor tertinggi, skor terendah, selisih skor dan kisaran nilai untuk tiap kriteria. Hasil yang dicapai dalam penelitian ini yaitu :1) pada siklus I diperoleh nilai rata-rata observasi guru sebesar 23.5 dengan kategori baik, rata-rata observasi siswa sebesar 19.5 dengan kategori baik, dan nilai rata-rata hasil belajar 61.75 dengan ketuntasan belajar klasikal sebesar 50%. Pada sikus II rata-rata skor guru 32.5 dengan kriteria baik, rata-rata skor observasi siswa sebesar 25 dengan kategori baik dan nilai rata-rata hasil belajar 70.25 dengan ketuntasan belajar klasikal sebesar 75%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa penggunaan peta konsep sebagai media pembelajaran PKn dapat meningkatkan kualitas proses dan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri 09 Tebat Karai.
Article Details
Copyright (c) 2024 Iskandar Iskandar

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish in this journal agree with the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 (CC BY-SA) that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).
- This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
References
- Aldyandro. 2009. Pengertian Concept Mapping. www. Google. Com.
- Arikunto. 2007. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta : Renika.
- -----------2006. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta : Bumi Asksara
- Dahar. 2001. Teori–Teori Belajar. Jakarta : Erlangga.
- Muhaemin. 1999. Efektivitas Penggunaan Peta Konsep IPA Pada Sekolah Dasar Di Kotamadya Bandar Lampung. Makalah Yang Disampaikan Pada : Seminar Hasil Penelitian BKS–PTN Wilayah Barat Bidang Ilmu Pendidikan, 10–11 Mei 1999.
- Narika, Y. 2004. Penerapan Peta Konsep Yang Dikombinasikan Dengan Metode Demonstrasi Dalam Pembelajaran Kimia Untuk Meningkatkan Prestasi Siswa Pada Konsep Materi Dan Perubahannya Di Kelas 1 SMU Pembangunan Kota Bengkulu. Skripsi UNIB.
- Rohana. 2009. Penggunaan Peta Konsep Dalam Pembelajaran Statistika Dasar Di Program Studi Pendidikan Matematika FKIP Universitas PGRI Palembang. Diakses di http://eprints.unsri.ac.id
- Sudjana, N. 2009. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung : Remaja Rosdakarya.
References
Aldyandro. 2009. Pengertian Concept Mapping. www. Google. Com.
Arikunto. 2007. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta : Renika.
-----------2006. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta : Bumi Asksara
Dahar. 2001. Teori–Teori Belajar. Jakarta : Erlangga.
Muhaemin. 1999. Efektivitas Penggunaan Peta Konsep IPA Pada Sekolah Dasar Di Kotamadya Bandar Lampung. Makalah Yang Disampaikan Pada : Seminar Hasil Penelitian BKS–PTN Wilayah Barat Bidang Ilmu Pendidikan, 10–11 Mei 1999.
Narika, Y. 2004. Penerapan Peta Konsep Yang Dikombinasikan Dengan Metode Demonstrasi Dalam Pembelajaran Kimia Untuk Meningkatkan Prestasi Siswa Pada Konsep Materi Dan Perubahannya Di Kelas 1 SMU Pembangunan Kota Bengkulu. Skripsi UNIB.
Rohana. 2009. Penggunaan Peta Konsep Dalam Pembelajaran Statistika Dasar Di Program Studi Pendidikan Matematika FKIP Universitas PGRI Palembang. Diakses di http://eprints.unsri.ac.id
Sudjana, N. 2009. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung : Remaja Rosdakarya.