Main Article Content

Abstract

Masyarakat di Desa Purwodadi masih belum terlalu peduli dalam mengatasi persoalan limbah, khususnya limbah yang berasal dari rumah tangga. Ketidakpedulian terlihat terlihat dari masih banyaknya warga yang membuang limbah sembarangan seperti di aliran sungai dan saluran irigasi. Limbah tersebut sebenarnya memiliki nilai guna apabila dilakukan pengolahan kembali. Namun, kurangnya pengetahuan masyarakat terutama di desa purwodadi dalam pengolahan limbah, sehingga limbah tersebut hanya dikumpulkan, diangkut, dan dibuang ataupun dibakar.  Salah satu pengolahan limbah organik adalah dapat dijadikan pupuk organik. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberi pengetahuan mengenai limbah, pemilahan dan pengolahan limbah menjadi pupuk organik yang nantinya dapat digunakan untuk memupuk tanaman baik yang ada di kebun maupun  di pekarangan rumah. Pengabdian ini dilakukan mahasiswa dalam rangkaian kegiatan kuliah kerja nyata (KKN) untuk mendukung program zero waste yang dicanangkan oleh pemerintah. Kegiatan pengabdian ini diawali dengan sosialisasi mengenai limbah, cara memilah limbah, pengolahan limbah, pupuk organik dan komposter. Lalu dilanjutkan dengan demonstrasi pembuatan pupuk organik. Hasil kegiatan demonstrasi kepada warga desa memberikan respon yang positif. Hal ini dapat dilihat dari antusias warga dalam mengikuti kegiatan workshop, baik pada kegiatan pemberian materi maupun demonstrasi pembuatan pupuk organik.


 


Kata Kunci : Desa Purwodadi, Kuliah Kerja Nyata, Limbah, Pupuk Organik, Zero Waste.

Keywords

Desa Purwodadi Kuliah Kerja Nyata Limbah Pupuk Organik Zero Waste

Article Details

How to Cite
Sylvia, T., Wandahlia Jambak, A., Hafid Irawan, A., Ash Shiddiqi Fadleoni, A., Permata Mulia Z, A., Maharani, C., Rahmawati, F., Ikhsan, F., Muhammad Ahsani, F., Brigtia Tarigan, E., Auliya Azzahra, A., Anggraini, A., Nawangsari, D., & Puspita Ningrum, D. (2023). WORKSHOP PEMBUATAN PUPUK ORGANIK BERBASIS LIMBAH RUMAH TANGGA DI DESA PURWODADI KABUPATEN LAMPUNG SELATAN . TRIBUTE: JOURNAL OF COMMUNITY SERVICES, 4(1), 71–77. https://doi.org/10.33369/tribute.v4i1.27688

References

  1. Aisyah, S., Fadilah, S., Harta, R., & Karyana, A. (2018). Pengelolaan Bank Sampah Berbasis Masyarakat Sebagai Upaya Menjaga Sanitasi Lingkungan Desa. In Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat 2018 (Senmaster 2018) (pp. 1– 8). Universitas Terbuka.
  2. Astuti, A., & Hariyono, H. (2018). Pelatihan dan Pendampingan Kelompok Wanita Tani untuk Pembuatan Kompos dengan Bioaktivator Mol dan Dikelola Melalui Bank Kompos. Jurnal Bakti Saintek: Jurnal Pengabdian Masyarakat Bidang Sains Dan Teknologi, 2(1), 37–42
  3. Hamdiani, S., Ismillayli, N., Kamali, S. R., & Hadi, S. (2018). Pengolahan Mandiri Limbah Organik Rumah Tangga untuk Mendukung Pertanian Organik Lahan Sempit. Jurnal Pijar Mipa, 13(2), 151–154
  4. Hamzah, A., & Lestari, S. U. (2017). Rumah Pangan Lestari Organik sebagai Solusi Peningkatan Pendapatan Keluarga. JAPI (Jurnal Akses Pengabdian Indonesia), 1(1), 65–72.
  5. Hayati, N., Najamudin, Sulaeman & Lasmini, S.A. (2018). Program kemitraan wilayah dalam mengembangkan potensi sumber daya pertanian berbasis teknologi pertanian terpadu di Kabupaten Buol. Agrokreatif 4 (2), 174-180
  6. Listyandini, R., Aisyah, N., Robby, P. A., & Kurniawan, D. (2018). Pemanfaatan Bank Sampah untuk Mengelola Limbah Rumah Tangga di Desa Ciharashas Kelurahan Mulyaharja Kota Bogor. PROMOTOR, 1(2), 116–123.
  7. Nur, T., Noor, A. R., & Elma, M. (2010). Pembuatan Pupuk Organik Cair dari Sampah Organik Rumah Tangga Dengan Penambahan Bioaktivator EM4 (Effective Microorganisms). Jurnal Konversi UNLAM, 5(2), 5–12
  8. Sunarsih, E. (2014). Konsep Pengolahan Limbah Rumah Tangga Dalam Upaya Pencegahan Pencemaran Lingkungan. Jurnal Imu Kesehatan Masyarakat, 5(3), 162-167.