Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan cara efektifitas Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) dengan model Discovery Learning berbasis indikator pemahaman konsep peserta didik kelas VIII pada materi teorema Pythagoras. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan (Research and Development) dengan prosedur 4-D yaitu tahap pendefinisian (define), tahap perancangan (design), tahap pengembangan (develop). Uji efektifitas LKPD dilakukan di kelas VIIIB SMP N 02 Kota Bengkulu dengan jumlah siswa 36 orang pada semester genap tahun ajaran 2019/2020. Instrumen penelitian ini adalah lembar efektifitas LKPD berupa aktivitas peserta didik, respon peserta didik dan hasil belajar peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa LKPD sangat efektif karena LKPD memiliki langkah – langkah yang memuat indikator pemahaman konsep yaitu : a) menyatakan ulang konsep; b) mengklasifikasikan objek menurut sifat-sifat tertentu sesuai dengan konsepnya; c) memberi contoh dan bukan contoh dari suatu konsep; d) menyajikan konsep dalam berbagai bentuk representasi matematis; e) mengembangkan syarat perlu dan syarat cukup dari suatu konsep; f) menggunakan dan memanfaatkan serta memilih prosedur atau operasi tertentu; g) mengaplikasikan konsep atau algoritma pada pemecahan masalah. Indikator pemahaman konsep dapat memaksimalkan aktivitas peserta didik. Serta indikator pemahaman konsep memotivasi peserta didik dalam belajar. Hal ini dibuktikan dengan skor efektifitas 4,30 dalam kategori sangat efektif dengan rincian aktivitas peserta didik dalam kategori sangat baik dengan skor rata-rata 4,52, respon peserta didik dalam kategori sangat baik dengan skor rata-rata 4,39 hasil belajar peserta didik kelas VIII.B SMP Negeri 2 kota bengkulu sangat baik berdasarkan penilaian LKPD dan tes hasil belajar dengan skor rata-rata 4,05 dan telah mencapai persentase ketuntasan klasikal yaitu 88,88%.

 

Kata kunci : Efektifitas, Discovery Learning, Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD), Pemahaman Konsep, Penelitian Pengembangan.

 

Article Details

How to Cite
Kristiani, F., Maizora, S., & Susanta, A. (2021). EFEKTIFITAS LKPD DENGAN MODEL DISCOVERY LEARNING PESERTA DIDIK KELAS VIII PADA MATERI TEOREMA PYTHAGORAS. Jurnal Penelitian Pembelajaran Matematika Sekolah (JP2MS), 5(2), 170–178. https://doi.org/10.33369/jp2ms.5.2.170-178

References

  1. Hosnan, M. 2014. Pendekatan Saintifik dan Kontekstual Dalam Pembelajaran Abad 21. Bogor: Ghalia Indonesia.
  2. Jihad, Asep & Abdul Haris. 2013. Evaluasi Pembelajaran. Yogyakarta: Multi Pressindo.
  3. Maizora, Syafdi. 2011. Pengembangan Web Pembelajaran Kalkulus Differensial FKIP Universitas Bengkulu. Tesis Universitas Negeri Padang (Tidak Diterbitkan).
  4. Majid Abdul & Chaerul Rochman. 2014. Pendekatan Ilmiah Dalam Implementasi Kurikulum 2013. Bandung : PT Remaja Rosdakarya Offset
  5. Sardiman. 2014. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta : Rajawali Pers.
  6. Sugiyono. 2017. Metode Penelitian & Pengembangan. Bandung: Yrama Media.
  7. Susanto, Ahmad. 2013. Teori Belajar dan Pembelajaran di Sekolah Dasar. Jakarta : PRENADAMEDIA GROUP.
  8. Trianto. 2011. Model Pembelajaran Terpadu. Jakarta : Bumi Aksara.
  9. Usman. 2014. Respons Peserta Didik Terhadap Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Mahasiswa Fakultas Tarbiyah Dan Keguruan UIN Alauddin Makassar. Fakultas Tarbiyah Dan Keguruan UIN Alauddin Makassar.
  10. Winarni Endang Widi. 2018. Pendekatan Ilmiah dalam Pembelajaran Inovatif dan Kreatif. Bengkulu : Unit Penerbit FKIP UNIB.