Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh suplementasi baking soda terhadap profil lemak darah yang meliputi trigliserida, kolesterol, low density lipoprotein (LDL) dan high density lipoprotein (HDL). Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen yang menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan (T0 = kontrol; T1 = suplementasi baking soda 0,8% BK; dan T2 = Suplementasi baking soda 1,0% BK) dan 4 ulangan. Materi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu 12 ekor sapi perah Friesian Holstein (FH) laktasi pada periode laktasi 1 dan bulan laktasi ke-5 dan ke-6. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar trigliserida pada T0, T1 dan T2 berturut-turut adalah 56,11; 63,56; 60,14 mg/dl, kadar kolesterol darah 250,16; 224,30; 221,18 mg/dl, kadar LDL darah 132,09; 112,69; 103,01 mg/dl; dan kadar HDL darah 106,80; 100,50; 106,20 mg/dl. Kadar trigliserida, kolesterol, LDL dan HDL darah tidak berbeda nyata antar perlakuan (P>0.05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah suplementasi baking soda dalam pakan sampai taraf 1% BK tidak mempengaruhi metabolisme di dalam rumen.

Kata kunci : baking soda, trigliserida, kolesterol, lipoprotein.

Article Details

How to Cite
Faza, A. F., Soejono, C. B., Sayuthi, S. M., & Santoso, S. A. B. (2017). Profil Lemak Darah Sapi Perah Laktasi Akibat Suplementasi Baking Soda dalam Pakan. Jurnal Sain Peternakan Indonesia, 12(4), 353–359. https://doi.org/10.31186/jspi.id.12.4.353-359