Main Article Content

Abstract

ABSTRAK

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi ukuran lingkar skrotum pada Kambing Kacang umur 8, 12 dan 15 bulan serta hubungannya dengan ukuran tubuh. 114 ekor kambing Kacang jantan dibagi manjadi 3 kelompok, kelompok pertama terdiri dari 40 ekor , kelompok ke dua 37 ekor dan kelompok ke tiga 37 ekor. Masing-masing kelompok dibagi menjadi dua berdasarkan sistem pemeliharaannya (dikandangkan dan tidak dikandangkan). Variabel yang diamati adalah, lingkar skrotum, dan ukuran tubuh (berat badan, lingkar dada, panjang badan dan tinggi gumba). Data yang diperoleh ditabulasi dan dianalisis dengan Anova dan diuji lanjut dengan DMRT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkar skrotum kambing Kacang yang tidak dikandangkan nyata lebih besar (P<0,05) dibanding yang dikandangkan. Hasil analisis statistik menunjukkan bahwa ada korelasi yang cukup tinggi antara lingkar skrotum dengan berat badan (r=0,76) , lingkar dada (r=0,77) dan panjang badan (0,56). Analisis regresi menunjukkan bahwa pada kambing Kacang umur 8 bulan, terdapat hubungan yang sangat nyata (P<0,001) antara berat badan dan lingkar skrotum, dengan persamaan y= 10,27 + 60 x (R = 0,57), hubungan tersebut menjadi melemah pada kambing Kacang umur 12 dan 15 bulan

Kata-kata kunci : lingkar skrotum, kambing kacang

Article Details

How to Cite
Dwatmadji, D., Suteky, T., & Efrianto, E. (2008). Scrotal circumference dan Hubungannya dengan Ukuran Tubuh Kambing Kacang pada Sistem Pemeliharaan yang Berbeda. Jurnal Sain Peternakan Indonesia, 3(1), 10–14. https://doi.org/10.31186/jspi.id.3.1.10-14

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>