Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ampas tahu sebagai campuran pakan terhadap pertumbuhan cacing tanah Pheretima sp. Lokasi penelitian ini dilaksanakan di Kota Bengkulu dan Laboratorium Peternakan Universitas Bengkulu. Penelitian ini menggunakan metotede Rancangan Acak Lengakap (RAL) dengan 4 perlakauan serta 5 ulangan: (P1) =  Sekam padi 50% + Feses sapi 50% + (0% ampas tahu), (P2) =  Sekam padi 50%+Feses sapi 45% + (5% ampastahu), (P3) =  Sekam padi 50% + Feses sapi 40% + (10% ampas tahu), (P4) =  Sekam padi 50% + Feses sapi 35% + (15% ampas tahu). Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa pemberian pakan campuran ampas tahu pada media cacing tanah Pheretima sp berpengaruh sangat nyata (P<0,01) terhap pertumbuhan bobot induk cacing tanah Pheretima sp dan berpengaruh sangat nyata (P<0,01) terhadap bobot badan anak per unit pemeliharaan serta berbeda nyata (P<0,05) terhadap rataan bobot badan anak per ekor.

 

Kata kunci: ampas tahu, campuran pakan, pertumbuhan, cacing tanah Pheretima sp.

Article Details

How to Cite
Brata, B., Juliansyah, A., & Zain, B. (2017). Pengaruh Pemberian Ampas Tahu sebagai Campuran Pakan terhadap Pertumbuhan Cacing Tanah Pheretima sp. Jurnal Sain Peternakan Indonesia, 12(3), 277–289. https://doi.org/10.31186/jspi.id.12.3.277-289

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>